Pantau Pohon Wuni di Kali Wuni |
Monitoring penanaman pohon Langka
Beberapa waktu yang lalu kami telah menanam sejumlah bibit pohon Tanjung, Wuni dan Lerak sebagai tetenger nama Kali dan konservasi tanah serta air.
Termasuk upaya revitalisasi serta pelestarian pohon langka secara mandiri dan swadaya.
Menjadi salah satu bagian dari program ini tentu saja diperlukan pemeriksaan,pemeliharaan dan monitoring pasca penanaman.
Beberapa hari yang lalu saya menyempatkan melihat dari dekat perkembangan bibit pohon dimaksud dilokasi.
1. Pohon Wuni ( Antidesma bunius)
Lokasi di Kali Wuni Ledok Kidul Tepen padukuhan Kadilajo 1 desa Kadilajo kecamatan Karangnongko Kabupaten Klaten.
Berada di atas lahan pekarangan milik om Sumarno Kalikajar.
Kondisi saat ini hidup terlihat sejumlah tunas baru bermunculan.
Penanaman bibit pohon Wuni setinggi 0,5 meter pada Rabu Pon tanggal 27 Februari 2019,pkl 08:15 pagi.
Asal mula bibit seorang donatur peduli terhadap pelestarian fungsi lingkungan hidup khususnya flora langka dari Sleman Yogyakarta.
2. Pohon Lerak ( Sapindus rarak)
Lokasi di dukuh Kalikajar padukuhan Kadilajo 1 desa Kadilajo kecamatan Karangnongko Kabupaten Klaten.
Berada di lahan pekarangan milik mas Sriyanto.
Pohon Lerak |
Penanaman bibit pohon Lerak setinggi 0,5 meter pada hari Ahad Wage, 10 Maret 2019 sekitar pkl 08:00, bersama komunitas pegiat lingkungan SATRIA ERTIGA Kadilajo.
Asal mula bibit pohon Lerak dari seorang donatur yang peduli terhadap pelestarian fungsi lingkungan hidup khususnya terhadap flora langka dari Pringsewu Lampung Sumatera Selatan.
3. Pohon Tanjung ( Mimosops Elengi)
Lokasi di tanah kas desa Kadilajo terletak di dukuh Kalikajar padukuhan Kadilajo 1 desa Kadilajo kecamatan Karangnongko Kabupaten Klaten.
Ditanam tanggal 26 bulan Februari 2016, dengan tinggi bibit sekitar 0,50 cm.
Wit Tanjung di Kali Tanjung |
Asal mula bibit dari seorang donatur yang peduli terhadap pelestarian fungsi lingkungan hidup khususnya terhadap flora langka dari Kabupaten Gunungkidul DIY.
Ditanam bersama Kelompok Keswadayaan Masyarakat (KKM Pamsimas Tirto Tanjung) desa Kadilajo.
Demikian rangkuman hasil pemeriksaan tanaman langka yang alhamdulillah kondisinya semuanya tumbuh dengan baik.
Langkah konkret yang kecil ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi semua pihak agar secara sadar berupaya melakukan konservasi sumber daya alam dan ekosistemnya
Demi keberlangsungan kehidupan kini dan mendatang.
Ayo kita ciptakan Green Kadilajo, Desa Kadilajo Hijau sehingga tercipta iklim mikro yang menyejukkan suasana.
Semoga bermanfaat dan barokah.
Kadilajo, 2019
By @kiss
Tidak ada komentar:
Posting Komentar